Dental Exhibition
Deskripsi Kegiatan :
Perkembangan Ilmu Kedokteran Gigi tidak
lepas dari peran serta berbagai pihak. Tidak dapat dipungkiri, aktivitas
civitas akademika Fakultas Kedokteran Gigi memerlukan sokongan dari
pelaku bisnis alat dan bahan kedokteran gigi yang memperluas akses
pemenuhan kebutuhan bahan dan alat mutakhir dari berbagai belahan dunia.
Di sisi lain, perluasan akses mendukung percepatan penguasaan ilmu
pengetahuan yang pada akhirnya meningkatkan kebutuhan alat dan bahan
kedokteran gigi terkini. Dengan demikian, hubungan mutualisme antar
kedua belah pihak merupakan hal yang penting untuk tetap dijaga baik.
Dalam rangka Lustrum Ke 13, Fakultas
Kedokteran Gigi Universitas Gadjah Mada mengundang para pelaku bisnis
alat dan bahan kedokteran gigi untuk berperan serta dalam pameran yang
akan diselenggarakan bersamaan dengan seminar ilmiah dan populer, serta table clinic
pada 17-19 Januari 2013. Selain alat dan bahan kedokteran gigi,
Fakultas Kedokteran Gigi juga mengundang pelaku bisnis yang selama ini
memberikan dukungan pada berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh
Fakultas untuk turut memeriahkan kegiatan pameran, di antaranya penyedia
buku-buku kesehatan dan kedokteran, pengusaha batik dan oleh-oleh khas
Yogyakarta.
Fakultas Kedokteran Gigi menyediakan 18 stand dan 4 meja display
yang dapat digunakan oleh peserta pameran untuk mempromosikan produk.
Untuk kenyamanan bertransaksi, Panita akan menjalin kerjasama dengan
lembaga-lembaga keuangan sebagai penyedia produk layanan pembayaran
seperti kredit dengan bunga bersaing. Dengan demikian, kegiatan pameran
ini diharapkan dapat mempererat kerjasama yang telah dijalin sekaligus
menciptakan kerjasama baru yang dapat memberikan manfaat bersama di masa
yang akan datang.
Pelaksanaan :
1. Selama Seminar/Simposium Internasional: 17, 18 dan 19 Januari 2013
2. Tempat Pelaksanaan:
Keterangan lebih lanjut hubungi :
drg. Retno Ardhani, M.Sc.
Bagian Biomedika Kedokteran Gigi, Fakultas Kedokteran Gigi, Universitas Gadjah Mada
Gedung OECF Lt. 5 Sayap Timur, Jl. Denta Sekip Utara No.1 Yogyakarta, 55281
Telepon: +62 815 687 2439
Telepon dan faks: +274 859 9664
E-mail: retnoardhani@gmail.com