"www.drg.co.id" by Dentists to dentists Please share as , Events, meetings, promotions, etc.            Tulis berita atau Balas komentar, Daftar Dulu,            CARI INFO , BERITA, SEMIANAR,JUAL BELI, LOWONGAN, HIBURAN, TERLANGKAP UNTUK DOKTER GIGI DRG.CO.ID,           
   Home >> BERITA PDGI
 
Date : 19-10-02 15:31
9 Penyebab Gigi Keropos dan Cara Tepat Mengatasinya
 Writer : nurul1019 (182.♡.138.145)
Hits : 9,515  
   https://hellosehat.com/hidup-sehat/gigi-mulut/penyebab-gigi-keropos/ [3675]

9 Penyebab Gigi Keropos dan Cara Tepat Mengatasinya

9 Penyebab Gigi Keropos dan Cara Tepat Mengatasinya

Anda mungkin sudah sering mendengar tentang penyakit tulang keropos alias osteoporosis. Bagaimana dengan gigi keropos? Bila Anda sering mengeluhkan gigi sensitif dan mudah patah, bisa jadi ini tanda bahwa gigi mulai keropos. Pengeroposan gigi tidak boleh dianggap remeh dan harus segera ditangani. Bila dibiarkan terus, kondisi ini dapat menyebabkan kerusakan gigi yang parah.

Lantas, apa penyebab gigi keropos dan bagaimana cara mengatasinya? Yuk, cari tahu jawabannya dalam ulasan berikut.

Apa itu gigi keropos?

Gigi keropos mirip dengan karies biasa. Bedanya, lubang di gigi karena pengeroposan keropos terbentuk di lapisan tengah gigi (dentin). Sementara karies gigi biasanya terjadi di lapisan paling luar (enamel).

Lubang dan kerusakan gigi akibat karies bisa terlihat jelas dari luar dengan mata telanjang. Namun, gigi yang keropos mungkin akan tampak baik-baik saja. Pengeroposan gigi tidak bisa dilihat dengan mata telanjang.

Kondisi ini membuat gigi Anda seolah tampak sehat di luar, tapi sebenarnya kopong (keropos) di dalam. Namun ketika dirontgen dengan bantuan sinar X, barulah terlihat adanya lubang kecil di lapisan tengah gigi.

Dalam dunia kedokteran gigi, gigi keropos disebut dengan istilah hidden caries. 

Apa penyebab gigi keropos?

Tidak diketahui pasti apa penyebab gigi keropos. Namun, para peneliti menduga bahwa kerusakan enamel, infeksi bakteri tertentu, dan penggunaan fluoride berlebihan bisa jadi penyebabnya.

Pengeroposan awalnya diduga mulai terjadi dari lubang kecil tak kasat mata di permukaan gigi. Meski amat sangat kecil, lubang tersebut tetap memungkinkan bakteri untuk masuk ke lapisan dalam gigi.

Kemudian lambat laun lubang kecil tersebut tertutup setelah menggunakan pasta gigi yang mengandung fluoride secara berkelanjutan. Inilah yang diduga menyebabkan lubang terbentuk di dalam gigi dan tidak terlihat di bagian luar.

Lubang yang semula kecil dapat semakin membesar dan menyebar ke bagian pulpa gigi. Pulpa adalah bagian terdalam dari gigi yang terdiri dari pembuluh darah dan serabut saraf. Kerusakan di bagian ini dapat menyebabkan gigi sensitif, ngilu, infeksi, hingga gigi tanggal.

Berbagai faktor yang membuat gigi keropos

Tanpa disadari, ada banyak kebiasaan sehari-hari yang bisa memicu pengeroposan gigi. Pada dasarnya, semua hal yang dapat memicu terjadinya lubang gigi khas karies, dapat memicu terjadinya gigi keropos. Beberapa di antaranya seperti:

1. Kebersihan gigi yang buruk

penyebab bau mulut

Mulut yang kotor merupakan penyebab utama kemunculan plak di bawah garis gusi, permukaan gigi, dan sela-sela gigi. Plak adalah lapisan tipis dan lengket yang dipenuhi oleh jutaan bakteri. jahat

Bila Anda tidak rajin menyikat gigi, plak akan terus terbentuk dan menumpuk. Plak yang terus menumpuk ini lama-lama dapat menyebabkan gigi busuk dan keropos.

2. Makanan dan minuman asam

makan banyak tidak gemuk

Salah satu penyebab tersering gigi keropos adalah paparan asam dari makanan dan minuman yang Anda konsumsi setiap hari.

Air liur secara alami akan menetralkan asam di mulut untuk melindungi gigi Anda. Namun, bila Anda terlalu banyak mengonsumsi makanan dan minuman asam, enamel dan dentin akan terkikis perlahan. Kondisi ini diperparah bila Anda termasuk jarang menyikat gigi.

Mengonsumsi segala yang manis-manis juga dapat menyebabkan hal serupa. Ketika mengonsumsi makanan manis, bakteri di dalam mulut akan menghasilkan asam. Nah, asam inilah yang dapat menyebabkan kerusakan pada gigi Anda.

3. Mulut kering

mulur kering xerostomia adalah

Mulut kering (xerostomia) ternyata juga bisa jadi faktor pemicu gigi keropos. Kondisi ini disebabkan karena tubuh Anda menghasilkan air liur yang sedikit.

Padahal, air liur penting untuk menjaga kelembapan mulut dan membantu membersihkan sisa-sisa makanan yang menempel di permukaan gigi.

Di sisi lain, senyawa dalam air liur Anda juga berperan untuk melawan asam dan bakteri yang menyerang gigi. Selama dan setelah Anda mengonsumsi makan makanan yang asam, air liurlah membantu menetralkan asam di mulut.

Ini mengapa mulut yang kering dapat meningkatkan berbagai risiko kerusakan pada gigi.

4. Riwayat penyakit asam lambung

sakit maag adalah

Kesehatan sistem pencernaan nyatanya juga memengaruhi kesehatan gigi dan mulut Anda. Bagi Anda yang punya riwayat GERD atau maag, naiknya asam lambung dapat menyebabkan kerusakan gigi.

Asam lambung yang naik ke mulut dapat mengikis lapisan terluar maupun terdalam gigi Anda. Selain bikin gigi keropos, kondisi ini juga dapat menyebabkan kerusakan gigi lainnya. Misalnya, gigi sensitif dan gigi berlubang.

5. Bulimia

sering muntah

Gangguan pola makan seperti bulimia juga dapat menjadi faktor penyebab gigi keropos. Bulimia adalah suatu kondisi di mana seseorang mengalami ketakutan luar biasa akan kegemukan. Akibatnya, orang dengan kondisi ini lebih sering memuntahkan makanan dan minuman yang baru dikonsumsinya.

Tak hanya mengganggu sistem pencernaan, kebiasaan memuntahkan makanan dengan paksa juga dapat menyebabkan kerusakan yang serius pada gigi. Cairan yang dimuntahkan penderita bulimia mengandung asam yang bersifat korosif.

Semakin sering dan lama gigi terkena asam lambung, maka akan semakin rapuh dan keropos.

6. Obat-obatan tertentu

obat antibiotik untuk diare

Gigi keropos juga dapat disebabkan karena Anda mengonsumsi obat bebas maupun dengan resep dokter. Beberapa jenis obat memiliki efek samping mulut kering. Nah, efek samping inilah yang membuat Anda lebih rentan mengalami berbagai kerusakan gigi.

Jenis obat yang bisa jadi penyebab mulut kering di antaranya obat pereda nyeri, antidepresan, antihistamin, dekongestan, dan obat hipertensi.

7. Menyusu sambil tidur

ibu menyusui

Kebiasaan menyusu sambil tidur memang dapat membuat anak kecil cepat tidur. Sayangnya, kebiasaan satu ini juga dapat menyebabkan gigi anak cepat keropos. Kenapa?

Ketika anak menyusu sambil tidur, gula dalam susu akan menempel di giginya dalam waktu yang lama. Gula ini kemudian akan diubah menjadi asam oleh bakteri jahat di dalam mulut. Nah, permukaan gigi yang terus-terusan terpapar asam inilah yang dapat menyebabkan gigi anak jadi busuk dan akhirnya keropos.

Cara supaya gigi keropos tidak terlanjur parah

Gigi keropos hanya bisa diketahui lewat rontgen gigi. Maka itu, Anda sebaiknya rutin berkonsultasi ke dokter untuk mengetahui kondisi kesehatan gigi dan gusi. Dokter akan memeriksa kondisi gigi Anda dan menyarankan pengobatan yang tepat untuk Anda.

Dokter juga biasanya akan meminta Anda untuk:

  • Mengurangi makanan yang terlalu asam atau manis.
  • Menggunakan sedotan ketika minum minuman berkafein atau bersoda.
  • Mengunyah permen karet bebas gula setelah makan. Permen karet dapat membantu produksi air liur untuk membilas asam yang terbentuk pada mulut setelah makan.
  • Menunggu  setidaknya 1 jam setelah mengonsumsi makanan atau minuman asam sebelum menyikat gigi. Hal ini dapat memberi waktu bagi gigi Anda untuk membangun kandungan mineral kembali.
  • Menyikat gigi 2 kali sehari pada pagi setelah sarapan dan malam sebelum tidur.
  • Menyikat gigi secara perlahan dengan sikat gigi berbulu halus.
  • Banyak minum air putih untuk merangsang produksi air liur.

Gigi keropos dapat menyebabkan kerusakan gigi parah, dan bahkan jadi lebih mudah tanggal atau copot. Itu sebabnya jangan sepelekan kondisi ini.


 
 

Total 632



No. SUBJECT WRITER DATE HIT
602 RAKERPIM 2013 AIRLANGGA Novita 2013-01-29 11:05 9253
601 Rekomendasi Obat Alami dan Medis untuk Meredakan Ngilu di Gigi nurul1019 2019-10-01 14:22 9258
600 REGISTRASI ADMINISTRASI MAHASISWA LAMA (termasuk mahasiswa Angkatan 2012 yang diterima pad… Novita 2012-12-14 12:02 9263
599 Masalah Gigi Sensitif Jangan Disepelekan, Atasi Dengan 7 Aturan Penting Ini! nurul1019 2019-10-03 14:08 9286
598 Fkg Usakti Penerimaan Mahasiswa Baru 2013 2014 Novita 2013-01-27 11:45 9304
597 Perawatan Gigi dan Gusi yang Dapat dilakukan di Rumah nurul0919 2019-09-28 11:20 9312
596 Wanita Lebih Sering Terkena Masalah Gigi Dibandingkan Pria, Ini Sebabnya nurul1019 2019-10-01 14:36 9316
595 BKGN 2019 Momentum Mengedukasi Masyarakat Agar Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut nurul0919 2019-09-20 11:57 9344
594 KLINIK PEMBELAJAAN UNEJ Novita 2013-02-12 22:51 9361
593 Fkg Usakti Penerimaan Mahasiswa Baru 2013 2014 Novita 2013-02-12 22:39 9430
592 PENGUMUMAN PEMENANG STUDENT VIDEO COMPETITION 3rd HPEQ CONFERENCE FKG USU Novita 2013-02-11 17:15 9483
591 Language and Cultural Exchange Program ke BSRU Thailand GRATIS!! drgid 2012-08-25 14:30 9514
590 9 Penyebab Gigi Keropos dan Cara Tepat Mengatasinya nurul1019 2019-10-02 15:31 9516
589 UNEJ NEWS rudi haryanto 2013-02-14 23:33 9527
588 FORMULIR PENDAFTARAN DENTINE FKG UNAIR Novita 2012-12-28 22:27 9596
587 Berbagai Cara Mengobati Sakit Gigi yang Terbukti Ampuh, di Rumah dan Dokter nurul1019 2019-10-04 14:13 9609
586 Try Out UKDGI Periode Januari 2013 Novita 2013-01-11 02:25 9612
585 UHT WISUDA 274 SARJANA Novita 2013-01-16 12:25 9613
584 10 Tips Menjaga Kebersihan dan Kesehatan Gigi nurul0819 2019-08-01 16:21 9655
583 Pendaftaran Anggota BEM FKG Usakti 2013 Novita 2013-02-12 22:25 9672
582 Teh Hijau Berpotensi Kuat untuk Mengobati Gigi Sensitif nurul0919 2019-10-08 14:25 9678
581 Mencabut Gigi Atas Menyebabkan Kebutaan, Mitos atau Fakta nurul0919 2019-09-23 10:57 9685
580 SEMESTER GENAP GELOMBANG III TAHUN 2011/2012 (PROGRAM MAGISTER -Non BPPS) leti nurholis 2013-02-16 11:35 9693
579 INFORMASI UNIVERSITAS GADJAH MADA TRY OUT 2013 Novita 2012-12-23 22:00 9706
578 Abaikan Sakit Gigi Lebih dari Setahun, Remaja Ini Ternyata Idap Tumor nurul0919 2019-10-17 15:05 9763
577 Ingin Singkirkan Gigi Kuning? Coba Trik Ini dan Gigi Anda Akan Putih! nurul0519 2019-05-09 14:02 9775
576 Ketahui Alasan Gigi dan Mulut yang Sehat Bisa Dorong Anak Agar Lebih Pede di Sekolah nurul0919 2019-10-11 12:13 9779
575 Jadwal Kegiatan Akademik TA.2012 -2013 Novita 2012-12-24 12:43 9874
574 Gosok Gigi Pakai Kunyit Ternyata Bisa Menyembuhkan Gigi Ngilu nurul0919 2019-10-09 14:00 9899
573 4 Cara Mengatasi Gigi Sensitif yang Ngilu Setiap Kena Dingin nurul0919 2019-10-07 10:09 9942
Begin  1  2  3  4  5  6  7  8  9  10  Next  End
 

'COMMUNITY'
     PAMERAN 
     SEMINAR 
     JOURNAL 
     BERITA PDGI 
     LOWONGAN 
     SUPPLIERS 
     KONSULTASI GIGI 
     KONSULTASI GIGI-- 


 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Today : 353 | Yesterday : 1,031

Max : 6,649   Total : 2,068,884
 

About ME | BLOG | PRIVACY | GUEST

Copyright 2012(c) drg.co.id  All Rights Reserved.