"www.drg.co.id" by Dentists to dentists Please share as , Events, meetings, promotions, etc.            Tulis berita atau Balas komentar, Daftar Dulu,            CARI INFO , BERITA, SEMIANAR,JUAL BELI, LOWONGAN, HIBURAN, TERLANGKAP UNTUK DOKTER GIGI DRG.CO.ID,           
   Home >> BERITA PDGI
 
Date : 19-04-20 10:38
Sejumlah Makanan & Minuman yang Ternyata Bisa Jadi Penyebab Gigi Rusak
 Writer : nurul0419 (115.♡.206.236)
Hits : 15,619  
   https://kabar6.com/sejumlah-makanan-minuman-yang-ternyata-bisa-jadi-pe… [6029]
oleh

Sejumlah Makanan & Minuman yang Ternyata Bisa Jadi Penyebab Gigi Rusak


Kabar6-Tidak hanya menggosok gigi tiap hari, merawat gigi agar senantiasa sehat juga berkaitan erat dengan bagaimana Anda memilih makanan yang dikonsumsi.

Makanan dan minuman manis sudah tidak diragukan lagi menjadi salah satu penyebab gigi rusak. Melansir Wolipop, ini sejumlah makanan dan minuman yang bisa jadi penyebab gigi rusak:

1. Popcorn
Seorang dokter gigi di New York bernama Jonathan Neman, DDS mengatakan bahwa tidak terhitung jumlah orang yang datang dengan gigi retak karena makan biji popcorn, belum lagi kulitnya. Kulit popcorn bisa menyempil di sela-sela gigi dan menyebabkan gusi juga menjadi sakit.

2. Es kopi manis
Secangkir kopi dengan tambahan pemanis juga dapat merusak gigi. “Paparan susu dan gula secara konstan selama satu jam atau lebih membuat saliva (air liur) sulit untuk melawan gula dan asam yang diproduksi oleh bakteri di mulut kita. Air liur adalah pelindung penting gigi kita, dan dengan mengonsumsi minuman manis, gigi diserang oleh gula, seiring waktu kelenjar ludah gagal untuk melindungi gigi,” jelas drg. Neman.

3. Buah kering
Anda mungkin berasumsi bahwa buah-buahan kering adalah camilan yang sehat. Nyatanya, banyak buah kering tinggi akan gula dan menempel di celah gigi dalam waktu lama, sehingga dapat merusak gigi.

“Gula tidak hanya terkonsentrasi, tetapi juga sangat lengket dan duduk di lekukan gigi Anda yang menyebabkan gigi berlubang,” kata drg. Neman

4. Air lemon panas
Banyak orang menganggap air lemon panas baik untuk dikonsumsi pada pagi hari. Namun minuman sehat ini ternyata bisa bermasalah bagi gigi. Dokter gigi Raha Sepehrara mengatakan, asam lemon dapat mengikis enamel gigi yang menyebabkan keausan pada enamel gigi.

“Paparan berulang-ulang dan sering dari minuman atau makanan asam dapat melarutkan enamel gigi, memperlihatkan lapisan dalam gigi yang disebut dentin, yang lebih kuning dari enamel dan juga sangat sensitif,” urai drg. Raha.

5. Es batu
Drg. Jon Marashi menyarankan Anda berhenti menggigit atau mengunyah bongkahan es batu karena dapat merusak gigi. “Es batu terlalu keras untuk enamel gigi dan menyebabkan fraktur pada gigi. Bahkan dapat merusak sepotong gigi Anda,” katanya.

6. Minuman berenergi
Minuman berenergi kerap menjadi pilihan saat tubuh mulai lelah. Namun, perlu diperhatikan bahwa minuman berenergi juga dapat merusak gigi karena kandungan gulanya yang tinggi.

“Minuman berenergi sangat asam, dan memiliki pH rendah serta kadar gula tinggi. Saya telah melihat peningkatan jumlah pembusukan gigi di kalangan mahasiswa yang mengonsumsi ini secara berlebihan untuk begadang semalaman, baik belajar atau berpesta. Minuman ini melapisi semua gigi dan mempengaruhi semua gigi secara merata. Anda akan berakhir dengan mulut penuh lubang,” urai drg. Marisihi.

7. Kismis berlapis cokelat
Drg. Marisihi mengatakan, meskipun menjadi favorit banyak orang, kandungan gula lebih tinggi dan kismis yang lengket bisa terjebak di gigi Anda.

8. Minuman olahraga
Saat berolahraga tubuh kehilangan cairan. Minuman olahraga ini sengaja dirancang untuk mengisi cairan yang hilang. Sama seperti minuman berenergi, minuman olahraga juga dapat merusak gigi jika dikonsumsi terlalu sering.

“Minuman atletik diciptakan untuk menghidrasi dan mengisi kembali nutrisi dan elektrolit yang hilang. Namun, minuman kesehatan ini sering kali disertai dengan gula dalam dosis tinggi. Gula cair dapat menyebabkan gigi berlubang di tempat-tempat yang sulit dijangkau,” kata Krysta Manning, DMD, MBA,, pemilik Solstice Dental & Aesthetics di Louisville.

9. Gummy bears
“Gummy bears mengerikan bagi gigi Anda karena menempel pada semua area gigi dan semakin lama permen kontak dengan gigi, semakin banyak asam yang dihasilkan oleh bakteri penyebab lubang,” kata Lawrence Fung, DDS, dokter gigi kosmetik di Silicon Beach Dental dan juru bicara Hello ‘Naturally Friendly’ Oral Care.

10. Daging barbeque
Jika Anda ingin melakukan pesta barbeque, sebaiknya pertimbangkan terlebih dahulu. Mungkin belum banyak orang tahu kalau daging barbeque dapa membuat gigi berlubang. ** Baca juga: Penelitian Ungkapkan, Hirup Aroma Keringat Pasangan Bisa Kurangi Stres

“Daging panggang, seperti iga, adalah beberapa makanan terburuk untuk gigi karena gula karamel yang digunakan dalam saus. Gigi berisiko mudah patah ketika memakan bagian-bagian daging yang karamelnya terlalu banyak, dan tambahan gula tidak pernah baik,” jelas Frederick Baker, DDS.

Semoga bermanfaat.(ilj/bbs)


 
 

Total 632



No. SUBJECT WRITER DATE HIT
572 PTGMI: Kesadaran masyarakat rendah terhadap kesehatan gigi dan mulut nurul0919 2019-09-20 11:27 7221
571 Kapan Waktu yang Tepat untuk Periksa Gigi? nurul0919 2019-09-19 10:32 7530
570 Muncul Benjolan di Tengah Gigi yang Berlubang. Kok Bisa? nurul0919 2019-09-19 10:29 10246
569 Sikat Gigi Sebelum Vs Sesudah Sarapan, Mana yang Paling Baik? nurul0919 2019-09-18 13:55 14321
568 Tumor Gigi – Definisi, gejala, penyebab, diagnosis nurul0919 2019-09-18 13:53 32963
567 Awas! Ternyata Selama Ini Banyak Dari Kita Memakai Pasta Gigi Terlalu Banyak nurul0919 2019-09-17 14:21 10740
566 Lupa Sikat Gigi? 5 Cara Alternatif ini bisa dilakukan untuk membersihkan gigi nurul0919 2019-09-17 14:19 11061
565 11 Ciri-Ciri Bayi Tumbuh Gigi yang Perlu Bunda Kenali nurul0919 2019-09-16 14:05 30080
564 Mengenali Jenis-jenis Gigi Palsu dan Perbedaanya nurul0919 2019-09-16 13:57 19339
563 Sakit Gigi Berlubang, Ini Penanganannya nurul0919 2019-09-14 11:25 10522
562 Jangan Sepelekan Benjolan di Gusi Anda nurul0919 2019-09-14 11:22 10982
561 Ketahui Hal-hal yang Berkaitan dengan Cabut Gigi nurul0919 2019-09-13 12:05 10783
560 Menelusuri Penyebab dan Cara Mengatasi Gusi Bengkak nurul0919 2019-09-12 11:22 10750
559 Ini Penyebab Gusi Sering Berdarah dan Tips Mencegahnya nurul0919 2019-09-11 14:55 13385
558 Cara Jitu Menangani Gigi Ngilu nurul0919 2019-09-11 14:43 11084
557 Cara Mengobati Nanah pada Gusi nurul0919 2019-09-10 10:58 11931
556 6 Penyakit Mulut pada Balita dan Cara Menanganinya nurul0919 2019-09-09 14:20 22141
555 Mahasiswa Kedokteran Gigi UNSOED Torehkan Prestasi di Ajang Public Poster Competition 1St … nurul0919 2019-09-06 14:06 16668
554 FKG Unimus Gelar Periksa Gigi & Mulut Gratis di Resos Sunan Kuning nurul0919 2019-09-06 11:19 19193
553 4 Manfaat Siwak untuk Kesehatan Gigi dan Mulut nurul0919 2019-09-05 13:49 18658
552 Edukasi Kesehatan Gigi, Terapis Gigi dan Mulut Gelar Baksos nurul0919 2019-09-04 15:42 15574
551 Waspada! 4 Penyakit Ini Mengintai Orang yang Tak Merawat Kesehatan Gigi dan Mulut nurul0919 2019-09-03 11:34 8291
550 Dosen UMS Edukasi Perawatan Gigi dan Mulut via Game Android nurul0919 2019-09-03 11:31 15528
549 Edukasi Kesehatan Gigi & Mulut Juga Bisa Loh di Kelas Prolanis! nurul0919 2019-09-02 14:10 10640
548 FKG UMI Lakukan Bakti Sosial dan Bagikan Paket Sikat Gigi ke 16 SD di Wilayah Kerja Puskes… nurul0919 2019-09-02 11:01 11488
547 Edukasi Kesehatan Gigi, PAMI Lampung Datangi SDN 1 Sidodadi Bandar Lampung nurul0819 2019-08-31 10:18 10541
546 Kedokteran Gigi Unissula Berbagi Trik Identifikasi Kanker Mulut nurul0819 2019-08-30 14:50 15842
545 Puskesmas Ketapang II Tingkatkan Kesadaran Kesehatan Gigi & Mulut Siswa nurul0819 2019-08-30 14:46 10855
544 Gigi Palsu Pria Ini Tersangkut di Tenggorokan setelah Operasi, Kok Bisa? nurul0819 2019-08-29 14:13 10628
543 Ini 9 Penyebab Gigi Berlubang yang Sering Dianggap Remeh nurul0819 2019-08-29 10:20 10882
Begin  1  2  3  4  5  6  7  8  9  10  Next  End
 

'COMMUNITY'
     PAMERAN 
     SEMINAR 
     JOURNAL 
     BERITA PDGI 
     LOWONGAN 
     SUPPLIERS 
     KONSULTASI GIGI 
     KONSULTASI GIGI-- 


 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Today : 699 | Yesterday : 1,178

Max : 6,649   Total : 2,061,839
 

About ME | BLOG | PRIVACY | GUEST

Copyright 2012(c) drg.co.id  All Rights Reserved.