"www.drg.co.id" by Dentists to dentists Please share as , Events, meetings, promotions, etc.            Tulis berita atau Balas komentar, Daftar Dulu,            CARI INFO , BERITA, SEMIANAR,JUAL BELI, LOWONGAN, HIBURAN, TERLANGKAP UNTUK DOKTER GIGI DRG.CO.ID,           
   Home >> BERITA PDGI
 
Date : 19-03-25 11:29
Unik, Ini 4 Fakta Gigi yang Jarang Diketahui
 Writer : mgkoffice (115.♡.219.62)
Hits : 17,304  
   https://gayahidup.republika.co.id/berita/gaya-hidup/info-sehat/pokwe63… [6504]

Unik, Ini 4 Fakta Gigi yang Jarang Diketahui

Selasa 19 Mar 2019 03:45 WIB

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Friska Yolanda

Bersihkan gigi minimal dua kali sehari untuk mencegah karies.

Bersihkan gigi minimal dua kali sehari untuk mencegah karies.


REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Disadari atau tidak, gigi memainkan banyak peran penting dalam kegiatan sehari-hari. Dengan gigi, manusia dapat mengunyah dan mencerna makanan lebih baik. Gigi juga berperan penting untuk fungsi bicara manusia.

Selain memiliki banyak manfaat, gigi juga memiliki banyak fakta menarik. Sebagian fakta ini mungkin tidak banyak diketahui oleh orang-orang.

Seperti dilansir Mirror, setidaknya ada empat fakta menarik seputar gigi yang jarang diketahui banyak orang. Berikut ini adalah keempat fakta tersebut.

1. Kebersihan gigi pengaruhi kehidupan percintaan

Kebersihan gigi yang tidak terjaga dengan baik ternyata dapat memengaruhi kehidupan percintaan seseorang. Hal ini telah diungkapkan dalam sebuah studi yang dimuat dalam Journal of Sexual Medicine.

Studi yang melibatkan laki-laki berusia 30-an tahun ini menunjukkan bahwa laki-laki yang memiliki penyakit periodontal berisiko tiga kali lebih besar mengalami disfungsi ereksi dibandingkan laki-laki yang tidak menderita penyakit periodontal. Penyakit periodontal atau periodontitis merupakan infeksi serius pada gusi.

Peneliti mengatakan masalah disfungsi ereksi mungkin terjadi karena penyakit gusi ini dapat menyebabkan inflamasi kronis pada sel endotel. Sel endotel merupakan sel yang membentuk lapisan di semua pembuluh darah.

"Termasuk pembuluh darah di penis," ungkap pendiri The Breath Company Dr Harold Katz.

Inflamasi kronis pada sel endotel dapat menyebabkan aliran darah pada pembuluh darah yang terdampak menjadi tidak lancar. Bila terjadi pada pembuluh darah di penis, maka kondisi ini dapat berujung pada gangguan fungsi penis.

"Jadi bertambah lagi alasan bagi Anda untuk menjaga kesehatan gigi dan gusi Anda," jelas Katz.

2. Gigi susu merupakan pemandu penting

Sebagian orang tua kerap mengabaikan kondisi gigi susu anak karena gigi susu hanya bertahan sementara. Ini merupakan anggapan yang salah karena gigi susu sebenarnya berperan sebagai guide atau 'pemandu' agar gigi tetap bisa tumbuh di tempat yang tepat.

Bila gigi susu tanggal sebelum waktunya karena karies atau keropos, gigi tetap akan kehilangan pemandunya. Akibat dari kondisi ini, gigi tetap bisa muncul di lokasi yang tidak seharusnya.

3. Anak-anak juga perlu ke dokter gigi

Memeriksakan gigi anak secara rutin ke dokter gigi tampaknya belum dianggap sebagai prioritas oleh sebagian orang tua. Masih ada orang tua yang belum mengetahui ataupun menyadari pentingnya memeriksakan gigi anak ke dokter gigi secara rutin sejak gigi anak tumbuh.

"Kesehatan gigi dan mulut anak-anak sangat penting, tapi banyak orang tua yang tidak menyadari bahwa anak-anak perlu mulai mengunjungi dokter gigi sesaat setelah gigi pertama mereka mulai terlihat," ungkap dokter gigi dari Bupa Dental Care Steve Preddy.

4. Flossing rutin cegah penyakit jantung

Flossing adalah kegiatan membersihkan sela-sela gigi dengan menggunakan benang khusus atau dental floss. Melakukan flossing secara rutin ternyata dapat mencegah terjadinya penyakit jantung.

Menurut penelitian yang dibiayai oleh British Heart Foundation, orang-orang dengan penyakit gusi berisiko terhadap penyakit jantung koroner. Orang-orang dengan penyakit gusi bisa memiliki hingga 100 juta bakteri yang hidup hanya pada satu gigi.

Penyakit gusi ini dapat membuka celah bagi bakteri untuk masuk ke dalam aliran darah. Peneliti berhasil menemukan adanya bakteri gigi pada jantung. Bakteri gigi ini menempel pada arteri dan katup jantung kemudian menyebabkan inflamasi di area tersebut.

Inflamasi pada dasarnya merupakan respons alami terhadap infeksi. Akan tetapi inflamasi yang berlangsung lama dapat merusak pembuluh darah, termasuk pembuluh darah jantung. Kerusakan pembuluh darah jantung dapat berujung pada penyakit jantung koroner.

Risiko ini pada dasarnya bisa dicegah dengan cara menyikat gigi dua kali sehari selama dua menit dan melakukan flossing setiap hari. Selain itu, penting juga untuk memperhatikan ada atau tidaknya tanda-tanda penyakit gusi seperti gusi berdarah.


 
 

Total 632



No. SUBJECT WRITER DATE HIT
512 Dampak Mengunyah Tembakau pada Kesehatan Gigi dan Mulut nurul0819 2019-08-06 15:58 36902
511 Hoaks, gigi berlubang disebabkan oleh ulat gigi nurul0819 2019-08-05 15:05 25713
510 Pelapor dr Romi ke Pansel CPNS Solok Selatan Buat Laporan Palsu dan Terindikasi Penyuapan nurul0819 2019-08-05 15:03 35371
509 Dokter di India Cabut 526 Gigi dari Mulut Bocah 7 Tahun nurul0819 2019-08-02 15:41 18665
508 Ada Perawatan Gigi dan Mulut Gratis di Bener Meriah, Ini Jadwalnya nurul0819 2019-08-02 15:38 36197
507 10 Tips Menjaga Kebersihan dan Kesehatan Gigi nurul0819 2019-08-01 16:21 9614
506 Tak Cuma Soal Manfaat bagi Gigi dan Mulut, Ini Pentingnya Milih Pasta Gigi Halal nurul0719 2019-07-31 14:48 16314
505 5 Risiko Buruk Kalau Kamu Malas Sikat Gigi Sebelum Tidur nurul0719 2019-07-29 15:04 14482
504 Waktu Ideal Menggosok Gigi Selama Puasa nurul0719 2019-07-27 11:04 31323
503 7 Cara Menghilangkan Bau Mulut Setelah Makan Bawang nurul0719 2019-07-26 14:23 12884
502 Plt Kadinkes Harap DPC PTGMI Kubu Raya Ikut Berkontribusi Atasi Masalah Kesehatan Gigi dan… nurul0719 2019-07-25 11:08 12221
501 5 Sumber Bau Mulut ,Walau Rajin Gosok Gigi nurul0719 2019-07-25 10:38 11524
500 Konflik-Konflik Hidup yang Dialami Orang-Orang Berbehel nurul0719 2019-07-24 13:56 24204
499 Benarkah gigi bungsu tidak berguna? Ini asal-usulnya nurul0719 2019-07-24 11:06 12307
498 5 Alasan Kenapa Kamu Nggak Boleh Malas Scaling Karang Gigi. Bukan Cuma Bau Mulut, Penyakit… nurul0719 2019-07-23 15:10 24940
497 Alkes Poli Mulut dan Gigi Mendesak nurul0719 2019-07-23 14:23 11161
496 Apa Perbedaan Dokter Gigi Umum dan Dokter Gigi Spesialis Ortodonti nurul0719 2019-07-22 14:25 13262
495 Mengapa melakukan perawatan Ortodonti / behel / kawat gigi sebaiknya dengan dokter gigi sp… nurul0719 2019-07-22 14:03 19976
494 Membersihkan Lidah Secara Rutin Itu Penting, Ini Penjelasannya nurul0719 2019-07-20 10:52 33117
493 Plak Gigi Bisa Kurangi Percaya Diri! Ini Solusi untuk Mengatasinya! nurul0719 2019-07-19 15:32 39195
492 Ada Belatung di Gusi Pria Ini, Keluarga Gugat Rumah Sakit nurul0719 2019-07-18 13:56 9992
491 Hati-hati, Stres Timbulkan Gigi Ngilu nurul0719 2019-07-18 11:52 12488
490 Kenali 5 Hal Tak Terduga Penyebab Noda pada Gigi nurul0719 2019-07-17 15:40 34300
489 Tidur dengan Mulut Diplester, Ini Manfaatnya nurul0719 2019-07-17 15:38 30245
488 Pasta Gigi Arang tidak Terbukti Putihkan Gigi nurul0719 2019-07-16 15:14 14746
487 Ingin Bobo Nyenyak? Cek Manfaat Pakai Plester Mulut Saat Tidur nurul0719 2019-07-16 14:40 13432
486 Terasa Sangat Mengganggu, Ini 5 Penyebab Mulut Terasa Pahit nurul0719 2019-07-15 15:42 13222
485 Daftar Perawatan Gigi yang Ditanggung BPJS nurul0719 2019-07-15 14:53 33010
484 Amankah Tidur dengan Mulut Diplester Seperti Penyanyi Andien? nurul0719 2019-07-13 11:02 21275
483 Cegah Gigi Berlubang dengan Makan Yoghurt nurul0719 2019-07-13 11:00 34601
Begin  1  2  3  4  5  6  7  8  9  10  Next  End
 

'COMMUNITY'
     PAMERAN 
     SEMINAR 
     JOURNAL 
     BERITA PDGI 
     LOWONGAN 
     SUPPLIERS 
     KONSULTASI GIGI 
     KONSULTASI GIGI-- 


 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Today : 207 | Yesterday : 1,178

Max : 6,649   Total : 2,060,855
 

About ME | BLOG | PRIVACY | GUEST

Copyright 2012(c) drg.co.id  All Rights Reserved.