"www.drg.co.id" by Dentists to dentists Please share as , Events, meetings, promotions, etc.            Tulis berita atau Balas komentar, Daftar Dulu,            CARI INFO , BERITA, SEMIANAR,JUAL BELI, LOWONGAN, HIBURAN, TERLANGKAP UNTUK DOKTER GIGI DRG.CO.ID,           
   Home >> BERITA PDGI
 
Date : 19-08-28 15:04
Ternyata, Inilah Penyebab Gusi Berwarna Hitam!
 Writer : nurul0819 (114.♡.140.71)
Hits : 12,373  
   https://www.go-dok.com/ternyata-inilah-penyebab-gusi-berwarna-hitam/ [4369]

Ternyata, Inilah Penyebab Gusi Berwarna Hitam!

penyebab gusi berwarna hitam
Penyebab Gusi Berwarna Hitam – Pastinya, setiap orang mendambakan gusi berwarna jambu yang menandakan kondisi gusi yang sehat. Namun, nyatanya ada sebagian orang yang memiliki gusi berwarna hitam. Lalu, apa penyebab gusi berwarna hitam?

GoDokPenyebab Gusi Berwarna Hitam – Coba cek di depan cermin, sembari tertawa lebar; apa Anda memiliki gusi berwarna hitam ataukah gusi berwarna merah jambu? Pastinya, setiap orang mendambakan gusi berwarna jambu yang menandakan kondisi gusi yang sehat. Pasalnya, saat Anda tersenyum, bukan hanya barisan rapi gigi yang akan terlihat, namun juga bagian gusi di atasnya. Tentunya, rasa percaya diri akan lebih meningkat dengan gusi yang sehat, bukan?

Sejatinya, gusi merupakan jaringan pendukung gigi yang secara normal menutupi sepertiga permukaan gigi dari akar hingga leher gigi. Selain berwarna merah muda, gusi normalnya juga memiliki tekstur yang kenyal. Meskipun demikian, nyatanya ada sebagian orang yang memiliki gusi berwarna hitam. Menurut dokter gigi, pewarnaan pada gusi ini disebabkan oleh beberapa faktor. Penasaran apa saja faktor-faktor tersebut?

Ini dia penyebab gusi berwarna hitam

1. Faktor keturunan/genetis

Faktor yang pertama adalah pewarisan gen melalui keturunan. Pada beberapa ras tertentu; seperti ras negroid atau beberapa suku bangsa di Indonesia bagian timur jumlah pigmen melanin yang ada di dalam tubuh mereka lebih banyak dibandingkan ras maupun suku bangsa yang lain. Hal ini kemudian turut memengaruhi warna gusi mereka sehingga tampak lebih hitam dibandingkan ras lainnya.

(BacaKeturunan Menentukan Kecerdasan, Mitos atau Fakta?)

2. Sinar matahari

Anda tentunya sudah tahu bahwa jika sering terpapar sinar matahari, kulit perlahan akan berubah warna menjadi lebih hitam. Nah, ternyata hal yang sama dapat terjadi pula pada gusi. Jika kelewat sering terpapar sinat matahari, gusi Anda akan memiliki kemungkinan lebih besar untuk menghitam. Sebab, gusi akan memproduksi banyak pigmen sebagai sistem pertahanan terhadap sinar matahari seperti yang terjadi pada kulit tubuh.

(Baca6 Manfaat Sinar Matahari Bagi Kesehatan)

3. Rokok

Efek negatif dari kebiasaan merokok terhadap gigi dan mulut seperti tak ada habisnya. Kali ini, ternyata gusi dapat perlahan berubah menghitam jika seseorang memiliki kebiasaan merokok dalam jangka waktu yang lama. Hal ini disebabkan panas dari asap rokok menyebabkan iritasi yang terus menerus pada jaringan epitel gusi sehingga menebal dan berwarna hitam.

(BacaKenali Dampak Buruk Merokok pada Gigi)

4. Minuman beralkohol

Hati-hati, lho! Kebiasaan mengonsumsi minuman keras (miras) ternyata juga dapat menyebabkan perubahan warna gusi menjadi lebih gelap. Sebab, kandungan alkohol di dalam miras dapat menyebabkan iritasi yang terus menerus pada jaringan epitel gusi sehingga gusi menebal dan berwarna hitam.

(Baca6 Cara Hindari Pengaruh Miras)

5. Tambalan yang mengandung logam

Tambalan yang mengandung logam seperti amalgam diserap oleh gusi secara sistemik. Hal inilah yang membuat warna gusi yang normalnya merah mudah dapat mengalami perubahan menjadi lebih gelap, bahkan jaringan lunak di sekeliling gigi tersebut pun turut berubah. Apabila terdapat perbedaan pada gusi seperti warna biru kehitaman yang terdapat di sepanjang garis gusi, inilah ciri pewarnaan sebagai hasil dari faktor amalgam tersebut.

Nah, setelah mengetahui faktor-faktornya, tentu saja Anda harus lebih bijak untuk menghentikan kebiasan buruk seperti merokok dan mengonsumsi minuman beralkohol untuk menjaga kesehatan gusi Anda. Hindari pula terlalu lama berpanas-panasan di bawah sinar matahari, ya!

Setelah mengetahui penyebab gusi berwarna hitam, sebaiknya Anda menghindari kebiasaan tersebut ya. Semoga bermanfaat!


 
 

Total 632



No. SUBJECT WRITER DATE HIT
542 6 Jenis Obat yang Bisa Menyebabkan Kerusakan Gigi nurul1019 2019-10-05 10:38 11491
541 Haruskah Melepas Gigi Palsu dari Mulut Mayit nurul0519 2019-05-07 11:42 11574
540 Jangan Sepelekan Benjolan di Gusi Anda nurul0919 2019-09-14 11:22 11592
539 Lupa Sikat Gigi? 5 Cara Alternatif ini bisa dilakukan untuk membersihkan gigi nurul0919 2019-09-17 14:19 11626
538 Penawaran Beasiswa PPA-BBM Tahun Akademik 2013-2014 Novita 2013-01-19 12:04 11642
537 Kenapa Pemilik Gigi Sensitif Harus Pakai Pasta Gigi Khusus Gigi Sensitif? nurul0919 2019-10-08 14:28 11680
536 Cara Jitu Menangani Gigi Ngilu nurul0919 2019-09-11 14:43 11688
535 Mengenal Bonding Gigi, Solusi Ampuh Memperbaiki Tampilan Gigi yang Rusak nurul1019 2019-10-05 10:36 11702
534 Mamfaat Daun Sirih Dan Garam Untuk Kesehatan Mulut Dan Gigi nurul0819 2019-08-20 11:46 11776
533 AGENDA KEGIATAN UNPAD Novita 2013-01-28 14:30 11821
532 Jangan Pasang Behel dari Sembarang Orang, Ini Akibat Buruknya nurul0819 2019-08-12 15:34 11846
531 Alkes Poli Mulut dan Gigi Mendesak nurul0719 2019-07-23 14:23 11885
530 Pentingnya Merawat Kesehatan Gigi saat Hamil nurul0919 2019-10-16 11:45 11924
529 Arang dapat Memutihkan Gigi, Mitos atau Fakta? nurul0919 2019-10-16 11:30 12026
528 Kalender kegiatan USAKTI sari 2013-02-15 20:16 12028
527 PENERIMAAN MAHASISWA BARU UNIVERSITAS JEMBER (UNEJ) Novita 2013-01-20 15:27 12044
526 Mengenal Agenesis Gigi yang Bikin Ompong nurul0819 2019-08-23 14:13 12073
525 SISTEM PENERIMAAN MAHASISWA BARU UNIVERSITAS JEMBER TAHUN AKADEMIK 2012/2013 Novita 2013-01-12 12:10 12080
524 Gelar Aksi Kumur Bersama, Kimia Farma Raih Rekor MURI nurul0819 2019-08-14 14:38 12089
523 Pengusaha Nasional Chairul Tanjung Berikan Kuliah Umum di USU Novita 2013-02-11 17:07 12106
522 5 Perawatan Gigi Sehari-hari yang Tak Boleh Dilewatkan nurul0819 2019-08-23 14:20 12119
521 Beasiswa Flanders Belgia 2013-2014 Novita 2012-12-24 11:32 12128
520 AGENDA KEGIATAN UNAIR Novita 2013-02-11 16:56 12212
519 FKG UMI Lakukan Bakti Sosial dan Bagikan Paket Sikat Gigi ke 16 SD di Wilayah Kerja Puskes… nurul0919 2019-09-02 11:01 12214
518 5 Sumber Bau Mulut ,Walau Rajin Gosok Gigi nurul0719 2019-07-25 10:38 12272
517 Cara Tuntas Mengatasi Bau Mulut nurul0919 2019-09-21 11:07 12313
516 Ternyata, Inilah Penyebab Gusi Berwarna Hitam! nurul0819 2019-08-28 15:04 12374
515 Medical Orofacial Surgery Medical-Dental Oral and Maxillofacial Surgery at Gleneagles Novita 2013-02-12 21:40 12408
514 Bolehkah Sikat Gigi Segera Setelah Makan? Ini Berbagai Kesalahan Saat Menyikat Gigi nurul0819 2019-08-15 14:29 12440
513 Perawatan Gigi dan Mulut untuk Anak Tanpa Rasa Sakit nurul0619 2019-06-21 15:01 12462
Begin  1  2  3  4  5  6  7  8  9  10  Next  End
 

'COMMUNITY'
     PAMERAN 
     SEMINAR 
     JOURNAL 
     BERITA PDGI 
     LOWONGAN 
     SUPPLIERS 
     KONSULTASI GIGI 
     KONSULTASI GIGI-- 


 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Today : 700 | Yesterday : 1,365

Max : 6,649   Total : 2,105,085
 

About ME | BLOG | PRIVACY | GUEST

Copyright 2012(c) drg.co.id  All Rights Reserved.